Wednesday, August 10, 2016

Kalahkan Nigeria, Kolombia Lolos

Sao Paulo - Kolombia lolos ke perempatfinal sepakbola putra Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Mereka lolos setelah memetik kemenangan dengan skor 2-0 atas Nigeria.

Menghadapi Nigeria di Arena Corinthians, Sao Paulo, Brasil, Kamis (11/8/2016) pagi WIB, Kolombia sebenarnya kalah penguasaan bola 38-62%. Namun, mereka justru mampu membuat lebih banyak peluang.

Kolombia tercatat menciptakan 14 percobaan mencetak gol, lima di antaranya tepat sasaran. Sementara Nigeria yang tampil dominan cuma membuat empat upaya mencetak gol dan dua yang mengarah ke gawang.

Kolombia hanya butuh waktu empat menit untuk membuka skor. Teofilo Gutierrez menjebol gawang Nigeria setelah memaksimalkan umpan matang dari Dorlan Pabon.

Kolombia mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-63 setelah Harold Preciado dilanggar oleh kiper Nigeria, Daniel Akpeyi, di kotak terlarang. Pabon yang menjadi eksekutor sukses mengonversi penalti tersebut menjadi gol.

Kemenangan ini meloloskan Kolombia ke perempatfinal sebagai runner-up Grup B. Mereka mengoleksi lima poin dari tiga laga.

Bagi Nigeria, kekalahan ini tak begitu berarti karena mereka sebelumnya telah dipastikan lolos sebagai juara grup. Nigeria unggul satu poin atas Kolombia di klasemen akhir Grup B.

Pada pertandingan lainnya yang dilangsungkan di Arena Fonte Nova, Salvador, Jepang mengatasi perlawanan Swedia dengan skor 1-0. Gol semata wayang Jepang dicetak oleh Shinya Yajima pada menit ke-65.Jepang dan Swedia sama-sama tersingkir. Jepang hanya menempati posisi ketiga Grup B dengan empat poin, sementara Swedia punya satu poin.

No comments:

Post a Comment